PSSI Wacanakan Hapus Sistem Degradasi Liga 1 Musim 2021-2022

PSSI putuskan Hapus Sistem Degradasi Liga 1 Musim 2021

PSSI memutuskan menghapus sistem degradasi di Liga 1 2021/22, liga yang rencananya akan bergulir mulai 3 Juli 2021.

Anggota Komite Eksekutif PSSI, Yoyok Sukawi, menyatakan bahwa PSSI ingin mengikuti konsep di Jepang, J1 League, yang menetapkan kompetisi tanpa degradasi selama pandemi COVID-19.

"Tetap ada promosi di Liga 2 ke Liga 1, begitu juga dari Liga 3 akan ada promosi, tetapi degradasinya ditiadakan dulu selama satu tahun. Jadi, konsepnya sama seperti Liga Jepang. Jepang saja sama kok, masa' kita gak boleh," ujar Yoyok kepada Tribun Jabar.

J1 League musim 2020 pernah menghapus degradasi dan tetap ada promosi dua klub dari J2, sehingga jumlah klub J1 musim 2021 bertambah dari 18 jadi 20 klub.

Kemudian, J1 musim 2021 menerapkan degradasi 4 klub dan promosi 2 klub. Hal ini membuat J1 musim 2022 bakal kembali diikuti oleh 18 klub. 

Kebijakan penghapusan degradasi ini juga terjadi di J2 League pada musim yang sama (2020), lalu degradasi diterapkan di musim berikutnya.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama